Senin, 27 Agustus 2012

Arti Nama INGGIT GARNASIH

Ketika sedang mencari inspirasi untuk nama bayi, saya teringat kata Inggit. Kemudian iseng-iseng saya cari google artikel yang terkait dengan nama Inggit. Halaman pertama Google menunjukkan kata INGGIT + GARNASIH. Tertarik dengan deskripsi singkatnya, saya kemudian mengklik salah satu halaman wikipedia yang menceritakan tentang INGGIT GARNASIH. 

Siapa sih Inggit Garnasih itu, sampai muncul di halaman pertama google. Kalau bukan seorang tokoh terkenal pasti beliau tidak akan muncul di halaman pertama. Ternyata beliau adalah istri kedua Presiden Soekarno. Wow, pantas saja namanya ada di deretan paling atas. 

Setelah saya baca-baca, nama Inggit Garnasih memiliki arti yang sangat bagus. Berikut saya paste-kan sepenggal artinya yang saya peroleh dari wikipedia. 



Ia terlahir dengan nama GARNASIH saja. Garnasih merupakan singkatan dari kesatuan kata HEGAR dan ASIH (Sunda), dimana Hegar berarti segar menghidupkan dan Asih berarti kasih sayang.

Kata INGGIT yang kemudian menyertai di depan namanya berasal dari jumlah uang seringgit.

Diceritakan bahwa Garnasih kecil menjadi sosok yang dikasihi teman-temannya. Begitu pula ketika ia menjadi seorang gadis, ia adalah gadis tercantik di antara teman-temannya. Diantara mereka beredar kata-kata, "Mendapatkan senyuman dari Garnasih ibarat mendapat uang seringgit." Banyak pemuda yang menaruh kasih padanya. Rasa kasih tersebut diberikan dalam bentuk uang yang rata-rata jumlahnya seringgit. Itulah awal muda sebutan "Inggit" yang kemudian menjadi nama depannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar